Karena Berprestasi Butuh Pijakan, Intip 7 Langkah Membuat Perencanaan Karir Jangka Panjang Berikut Ini

Siapa sih, yang gak pengen punya prestasi cemerlang dalam pekerjaan yang ia geluti? Selain memiliki banyak manfaat buat kehidupan, mempunyai progress karir yang positif juga bisa menjadi bukti bahwa kita telah berhasil mengembangkan potensi diri dengan baik. Tapi mencapai sebuah prestasi di kantor itu tentu gak semudah membalikkan telapak tangan. Kita perlu menyusun langkah-langkah nyata sebagai pijakan dalam bekerja, agar gak mudah kehilangan arah. Contohnya seperti 7 perencanaan karir yang diulas di bawah ini, nih.

1. Buatlah Tujuan Secara Spesifik

Via Pexels

Kamu mungkin bisa bilang, “Aku ingin sukses di usia muda“, well, siapa sih, yang gak pengen? Tapi menentukan tujuan terlalu abstrak bakalan susah membuat kamu mendapatkan visi yang jelas soal masa depan karirmu. So, gak ada salahnya bercita-cita secara lebih spesifik. Aku pengen promosi jadi Team Leader tahun depan terdengar lebih meyakinkan, lho.

2. Akan Lebih Mudah Jika Tujuanmu Bisa Diukur Secara Kuantitatif

Tentukan definisi suksesmu secara terukur. Contohnya nominal gaji yang ingin kamu dapat, bonus yang ingin kamu raih, dan sebagainya. Dari situ kamu bisa mencari tahu key performance indikator (KPI) yang harus kamu capai. Misalnya jumlah customer baru yang harus diakuisisi, prosentase sales growth yang harus tumbuh, dan sejenisnya.

3. Jauhkan Mindset Negatif

Via Pexels

Tujuanmu haruslah menggambarkan apa yang kamu inginkan ketimbang apa yang kamu hindari. Jadi, tanamkan pikiran seperti ini: “Aku ingin menguasai kemampuan manajerial yang baik dalam 2 tahun ke depan, agar bisa qualified untuk posisi manajer” dibanding “Aku gak mau terus-terusan stuck di pekerjaan ini bertahun-tahun”.

4. Realistis

Bermimpi setinggi langit akan terdengar tidak mungkin jika gak dibarengi kemampuan yang mumpuni. Jadi alangkah lebih baik kalau kamu menentukan tujuan yang memungkinkan. Setidaknya yang skill diperlukannya masih bisa dipelajari. Bermimpi memenangkan Grammy tentu akan sulit dicapai jika kamu gak pernah berlatih bernyanyi, bukan?

[su_box title=”Editor’s Pick:”]

[/su_box]

5. Jangan Lupa, Tujuanmu Harus Sinkron dengan Jangka Waktu yang Ditentukan

via freepik.com

Breakdown rencana besarmu ke dalam rencana-rencana yang lebih kecil dan mudah dicapai dalam jangka waktu pendek. Lebih baik mengambil langkah kecil sedikit demi sedikit tapi sampai ke tujuan dengan pasti, daripada bingung melakukan apa sama sekali, kan?

6. Pasangkan Setiap Rencana yang Disusun dengan Sebuah Langkah Nyata

Jika kamu ingin menjadi penulis, mulailah menulis kegiatan harianmu sehari-hari. Kalau memiliki bisnis sendiri adalah impianmu, segeralah buka online shop yang kamu inginkan. Simple banget, kan?

7. Jangan Terlalu Kaku

via pexels

Di dunia ini gak ada yang pasti 100% selain perubahan itu sendiri. Jika di tengah jalan usahamu mengalami hambatan dan gak bisa maju. Tenang dan jangan dibawa stres. Kamu masih bisa mengubah rencanamu sesuai dengan kondisi yang ada. Yang penting, jangan menyerah, ya!

Menentukan tujuan secara konkrit beserta langkah-langkah apa yang harus dilakukan, akan sangat membantu kamu agar dapat bekerja dengan optimal. Kamu gak akan bingung harus ngapain, dan tahu persis ke mana arah karirmu akan dibawa. Semoga dengan begitu, puncak karir yang ingin kamu gapai akan lebih mudah untuk dinaiki. Semangat!

No Comments Yet

Leave a Reply

Your email address will not be published.