Gak Harus Selalu Pakai Skincare Mahal Buat Dapetin Kulit Yang Cantik, Cobain 5 DIY Skincare Rumahan Ini Yuk!

Setuju gak, kalau selain makeup, skincare juga jadi hal yang penting buat perempuan? Mulai dari perawatan pagi sampai malem, rasanya penting banget dan jangan sampai skip! Gak jarang kita sampai ngeluarin biaya yang cukup besar hanya untuk beli skincare, padahal 5 DIY skincare ini bisa dicoba di rumah sebagai alternatif, lho.

1. Mau pori-pori kamu mengecil? bikin masker putih telur yuk

Via bustle

Salah satu masalah yang sering menimpa wajah adalah pori-pori besar yang bikin muka jadi gampang berjerawat. Tenang girls, bahan dapur sederhana ini mengatasinya, lho. Cukup campurkan satu buah bagian putih telur dengan satu sendok teh madu dan teh hijau, kemudian aduk ketiga bahan tersebut sampai encer lalu oleskan pada wajah. Hindari bagian mata sama mulut dan diamkan sekitar 5 sampai 10 menit. Setelah selesai, bilas dengan air hangat dan jangan lupa pakai moisturizer, ya.

2. Hilangkan kotoran di tubuh pakai kopi!

Via bustle

Seringkali aktivitas di luar bikin kulit terkena debu dan polusi. Kalau gak dirawat bisa bikin kulit jadi kusam. Salah satu cara buat menghilangkan kotoran tersebut adalah dengan exofiliating! Gak perlu sampai pergi spa atau lulur yang mahal, kok. Cukup campurkan kopi dengan satu sendok teh olive oil, lalu balurkan pada bagian paha dan tangan. Setelah selesai, jangan langsung bilas tapi bungkus paha dan tangan dengan plastic wrap selama 10-15 menit dahulu. FYI, Hal ini sama dengan sistem kerja spa. Setelah selesai baru bilas seperti biasa, deh.

3. Punya telapak tangan yang halus dengan gula dan olive oil

Via bustle

Telapak tangan yang kering bikin kita gak pede ketika bersalaman dengan orang lain. Meskipun di luaran banyak dijual hand cream, kamu bisa bikin ramuan alamimu sendiri, lho. Campur tiga sendok teh gula dan tiga sendok teh olive oil, lalu gosokkan pada bagian telapak tangan. Setelah selesai bilas dengan air hangat lalu pakai moisturizer. Telapak tangan kamu akan kerasa lembut banget!

4. Kehabisan facial wash? Pakai oatmeal aja!

Via bustle

Membersihkan wajah jadi langkah paling penting demi terciptanya kulit yang bersih. Tapi gimana nih, kalau tenyata tiba-tiba pembersih muka kamu habis? Eits… gak perlu langsung beli baru, coba pakai oatmeal saja. Yap! makanan yang biasa dijadikan sarapan ini bisa bikin kulit wajahmu bersih dan sehat, lho. Caranya campurkan oatmeal dengan susu sampai agak mengental, lalu gosokan pada wajah yang sudah dibasahi air sebelumnya. Oatmeal ini berguna untuk memberikan double cleansing yang akan mengangkat kotoran dan debu lebih efektif. Bilas dengan menggunakan kain hangat ya, girls!

5. Atasi rontok dan punya rambut lebih berkilau dengan yogurt

Via bustle

Rambut jadi mahkota perempuan, tapi gimana kalau punya rambut yang rontok dan kering karena keseringan catokan? Gak perlu mahal-mahal perawatan ke salon! Coba pakai ramuan ajaib ini, yuk. Campurkan setengah gelas yogurt dengan setengah gelas madu, dua butir telur dan setengah gelas olive oil. Balurkan pada bagian rambut yang sudah dibasahi sebelumnya, diamkan selama beberapa menit lalu bilas seperti biasa. Kandungan protein pada yogurt bisa mengatasi rambut rusak kamu biar terasa lebih lembut dan kuat.

5 DIY skincare diatas bisa kamu coba dirumah, ya. Jangan langsung beli skincare yang mahal karena tergoda dengan beauty vlogger. Ingat karena produk tersebut belum tentu cocok sama kita. Kalau ada yang alami dan lebih aman kenapa enggak?

No Comments Yet

Comments are closed