Obati Rasa Rindu Saat Menjalani LDR dengan 8 Strategi Berhemat Ini

Menjalani hubungan jarak jauh (long distance relationship) bukan hanya membuat hati sering dilanda rindu, tapi juga memikirkan bagaimana cara agar tetap bisa saling berkunjung. Hal tersebut pastinya membutuhkan ongkos, dan belum lagi kebutuhan lainnya. Apalagi kalau sudah berstatus suami istri, terpisah jarak ratusan, bahkan ribuan kilometer jauhnya harus dipikirkan masak-masak, agar kegiatan sehari-hari dan komunikasi tetap berjalan lancar dan juga masih bisa menabung. Yuk, simak 8 tips ampuh menghindari resiko pemborosan saat menjalani LDR berikut ini:

1. Perhitungkan secara detail jadwal berkunjung

via unsplash.com

Nah, ini dia poin yang gak boleh dilewatkan. Kalau memang LDR ini tidak bisa dielakkan karena alasan pekerjaan, maka kamu dan pasangan harus pandai berhitung. Berapa besar jumlah biaya yang mungkin akan keluar kalau kamu berkunjung, dan setiap tanggal berapa kamu akan pulang. Apakah sebulan sekali, dua bulan sekali, atau tiga bulan sekali. Terlebih jika kamu pasangan muda yang memiliki anak kecil, perhitungkan juga resiko sekolah anak.

2. Alokasikan berapa besar uang yang disisihkan untuk ditabung

via unsplash.com

Ongkos transportasi kunjungan, dan mudik tentunya harus punya alokasi khusus. Karena wajar saja, kan, kalau rasa rindu itu muncul dan ingin bertemu pasangan? Maka sebaiknya kamu sudah memperhitungkan berapa besarnya biaya yang harus dikeluarkan dalam sekali kunjungan dan berapa yang harus ditabung untuk momen spesial tersebut. Perhatikan juga kemampuan finansial, tidak perlu dipaksakan jika ada biaya yang lebih penting dan harus didahulukan.

3. Manfaatkan tanggal-tanggal promo transportasi umum

via unsplash.com

Untuk menghindari pemborosan, kamu bisa memanfaatkan tanggal-tanggal promo yang biasanya ditawarkan oleh banyak transportasi umum, seperti tiket kereta api, bus, sampai pesawat.. Nah, untuk itu kamu harus jeli memperhatikan tanggal-tanggal cantik tersebut. Ajukan tanggal cuti yang disesuaikan dengan promo tersebut untuk mendapatkan harga lebih hemat.

4. Buka peluang bisnis saat mudik? Bisa banget!

via unsplash.com

Agar biaya transportasi tidak membengkak, kamu bisa menyiasatinya dengan membuka peluang bisnis baru, lho, girls. Misalnya, berjualan makanan khas kota asal, bunga, atau souvenir unik. Dengan begitu, biaya yang keluar dapat terganti dengan pendapatan hasil penjualan.

5. Andalkan internet

via unsplash.com

Udah tahu kan kalau dengan internet, jarak sejauh apapun tidak akan jadi masalah? Gak zaman lagi deh, kamu gak bisa komunikasi. Yang penting sudah terhubung dengan internet, kamu bisa mengirim pesan, atau video call lewat aplikasi. Sekarang ini akses komunikasi berbasis internet yang terbukti lebih murah dibanding biaya telepon yang pastinya jauh lebih besar.

6. Atur keuangan dengan pengeluaran dobel

via unsplash.com

Tinggal jauh dari rumah tentunya kamu membutuhkan tempat tinggal baru seperti kontrakan, atau indekos. Belum lagi uang makan, dan ongkos transportasi. Maka, kamu harus bisa mengatur keuangan dengan pengeluaran dobel ini.

7. Menjalani LDR bukan berarti tidak bisa berinvestasi

via unsplash.com

Ragam cara berinvestasi bisa dengan mudah diakses lewat internet. Yang terpenting investasi properti, logam mulia, tanah, atau lainnya harus dikomunikasikan terlebih dahulu agar tercapai kata sepakat.

Upayakan untuk bisa tetap hemat meski LDR agar keuangan keluarga senantiasa stabil, dan bisa berinvestasi. Perhitungkan juga apakah LDR adalah pilihan terbaik yang harus diambil. Semangat, girls!

 

Siti Yulianingsih

half of a storyteller. unstoppable.

No Comments Yet

Comments are closed