Membuat Kamar dengan Nuansa Romantis Ternyata Enggak Sulit. Lihat 6 Triknya Ini!

Seperti halnya kamu menginginkan punya ruang tamu yang teratur dan sesuai selera, pasti kamu juga ingin punya kamar dengan nuansa kesukaanmu. Nuansa romantis merupakan salah satu tema yang bisa kamu terapkan di sana. Dan jika kamu menginginkan suasana tersebut, tentunya kamu harus memulai dengan memikirkan dekorasi yang tepat.

Untuk membuat kamar bernuansa romantis, gak selalu harus dikaitkan dengan cat dinding berwarna gelap, aksen bulu-bulu palsu, ataupun tirai bludru. Ada cara-cara lain nan modern yang bisa kamu lakukan. Berikut triknya:

1. Tambahkan Hiasan Seni

via MyDomaine

Bila kamar tidur sudah didekorasi, tapi kamu tetap merasa masih ada yang kurang, tambahkan saja hiasan berunsur seni. Pajangan dinding yang ditaruh di atas tempat tidur bisa dijadikan pilihan. Jangan lupa juga untuk memasukkan unsur berwarna merah atau pink agar bisa memunculkan kesan romantis.

2. Pasang Kanopi Tempat Tidur

via MyDomaine

Tempat tidur berkanopi selalu bisa diandalkan untuk membuat nuansa kamar tidur romantis. Pasang tirai-tirai putih di sisinya untuk menghasilkan tampilan klasik, atau biarkan tanpa tirai untuk tampilan yang lebih modern. Kemudian gabungkan juga dengan wallpaper motif bunga.

3. Berikan Sentuhan Warna Merah pada Kamar

via MyDomaine

Kalau kamu gak mau memasang kanopi pada tempat tidur, cara lainnya adalah dengan memainkan warna. Seperti yang sudah dikatakan pada poin 1, warna merah bisa memunculkan kesan romantisme. Tambahkan sentuhan warna tersebut misalnya dengan mengganti seprai tempat tidur menjadi warna merah.

4. Berani dalam Membuat Dekorasi yang Menyeluruh

via MyDomaine

Demi menciptakan harmoni kamar tidur yang romantis, tentu kamu harus memikirkan dekorasinya secara menyeluruh. Untuk tampilan yang lebih klasik, pilih wallpaper bunga berwarna merah dan tutupi jendela menggunakan kain yang serasi. Pilih peralatan tidur dengan warna yang cocok, hingga pajangan seperti vas bunga dengan warna yang tepat.

5. Gabungkan Motif Bunga pada Beberapa Item

via MyDomaine

Bunga merupakan hal yang dikaitkan dengan romantisme. Begitu pula dengan motif bunga yang bisa dipakai untuk menciptakan ruangan berkesan romantis. Kalau kamu mau mendapatkan kamar tidur romantis nan unik, kamu bisa memasang motif bunga-bunga pada langit-langit, dinding, bahkan juga pada peralatan tidur. Kamar romantis yang terlihat menyenangkan!

6. Gunakan Aksen Kayu untuk Kamu yang Menyukai Tampilan Simple

via MyDomaine
via MyDomaine

Lebih menyukai dekorasi yang simple tapi ingin mendapatkan kesan romantis? Tetap bisa kok, girls! Sandingkan aksen nuansa kayu dengan peralatan tidur berwarna merah. Selain itu, akan lebih berkesan ‘dramatis’ bila kamu memasang pajangan dengan warna hitam-putih. Kemudian turunkan tempat pemasangan lampu, bukan pada langit-langit, tapi di samping tempat tidur. Simple bukan batasan untuk membuat kesan romantis!

Ternyata untuk membuat kamar dengan kesan romantis tidak sulit kan, girls? Mana nih cara yang paling kamu suka? Share pendapatmu di kolom komentar ya..

Nurmarliana

Smile is her favorite magic. If you have one tell her through Instagram @liannurma.

No Comments Yet

Comments are closed