Liburan Panjang jadi Lebih Produktif dengan Melakukan 5 Hal Bermanfaat Ini

Biasanya, waktu luang saat liburan yang kamu punya pasti dihabiskan dengan bepergian ke tempat-tempat seru bersama teman-teman/keluarga, seperti: ke pantai, gunung, keluar kota, bahkan kalau punya uang lebih pergi keluar negeri supaya waktu liburanmu lebih berkesan. Tapi, libur kuliah/sekolah bukan berarti harus keluar uang banyak kan? Ada lho hal-hal bermanfaat lain yang bisa mengisi waktu libur kuliah, apa saja? Let’s check it out!

1. Menghubungi teman lama

via pexels.com

Libur kuliah bisa menjadi ajang reuni dengan teman-teman lama. Kamu bisa saling bertukar cerita dengan mereka. Setelah sekian lama tidak bertemu, mungkin saja kamu dan teman-temanmu sama-sama banyak berubah, jadi jangan heran jika saat reuni ini terasa sedikit canggung pada awal-awal pertemuan atau tidak senyaman yang dulu. Tapi tenang, rasa canggung itu biasanya hanya berlangsung selama beberapa menit! Sisanya, kamu sudah dapat menikmati obrolan seperti biasa lagi.

2. Luangkan waktu bersama keluarga

via pexels.com

Semasa perkuliahan berlangsung, pasti kamu sibuk luar biasa. Nah, libur panjang adalah saatnya kamu meluangkan waktu yang terlewat begitu saja bersama keluarga, karena tidak ada hal yang lebih berharga di dunia ini selain keluarga terkasih.

3. Ambil pekerjaan paruh waktu

via pexels.com

Why don’t we spare our time for making money? Kamu bisa memanfaatkan waktu libur kuliah dengan mengambil pekerjaan paruh waktu. Ada banyak pilihan pekerjaan paruh waktu, seperti penulis, fotografer, guru les privat, atau pemandu wisata. Selain bisa mempraktekkan ilmu dari kampus atau bakat yang kamu miliki, kamu juga bisa mendapatkan uang. Keren kan?

4. Persiapkan kebutuhan perkuliahan untuk semester berikutnya

via pexels.com

Kalau kamu tahu bahwa semester depan penuh dengan kelas yang sulit, ada gunanya meluangkan waktu libur kuliah ini untuk melihat-lihat materi sebelum kelas pada semester berikutnya dimulai. Jadi kamu lebih siap menghadapi jadwal di semester berikutnya.

5. Saatnya membaca buku dan menonton film kesukaan

via pexels.com

Karena terlalu sibuk pada tugas-tugas kuliah seperti membuat paper dan sejenisnya, kamu mungkin tidak punya waktu lagi untuk membaca buku kesukaan atau film yang sudah lama ingin sekali kamu tonton. Nah, libur kuliah ini bisa kamu isi dengan melakukan hal kamu sukai itu! Have fun girls!

How do you feel girls? Jadi sudah tahu apa yang bisa kamu lakukan di liburan panjang ini? Bagikan pengalamanmu di kolom komentar, ya!

Siti Yulianingsih

half of a storyteller. unstoppable.

No Comments Yet

Comments are closed