Tak Hanya Vacuum Cleaner, 4 Benda Ini Terbukti Ampuh Bersihkan Pecahan Kaca dengan Aman dan Simpel

Membersihkan pecahan perabot kaca yang terjatuh memiliki kesulitan tersendiri. Apalagi dengan pecahan kaca yang berukuran super kecil yang tak terlihat. Padahal jika tak dibersihkan, tentu pecahan kaca bisa sangat membahayakan, girls. Jika tak punya vacuum cleaner, kamu masih bisa bersihkan pecahan kaca dengan benda-benda tak terduga ini.  

1. Roti Tawar

1. Roti Tawar
via Detik Food

Bersihkan terlebih dahulu pecahan kaca yang berukuran lebih besar. Kumpulkan dengan menggunakan sapu dan masukkan ke dalam kantong kertas atau plastik. Untuk pecahan-pecahan kaca kecil, kamu bisa menggunakan roti tawar dengan tekstur yang lembut. Letakkan roti tawar di atas lantai, kemudian tekan roti dengan perlahan. Lihat, bekas pecahan permukaan kaca menempel pada permukaan roti.

2. Kentang

2. Kentang
via Valley Spuds

Tak hanya untuk dimasak saja, kentang bisa membantu membersihkan pecahan kaca yang sulit untuk dijangkau, girls. Pertama, potong ketang menjadi dua bagian, tanpa perlu dikupas. Kemudian, tekan kentang tersebut pelan-pelan. Pecahan kaca kecil dan butiran kaca akan menempel perlahan-lahan di permukaan kentang.

3. Lakban atau Selotip Tebal

3. Lakban atau selotip tebal
via tokopedia.com

Lakban atau selotip tebal memiliki daya lekat yang kuat, sehingga bisa membantumu untuk membersihkan pecahan kaca yang berukuran sangat kecil, girls. Potong lakban dengan ukuran yang sesuai. Tempelkan di sekitar lantai atau sudut-sudut yang terkena lemparan pecahan kaca. Lepas kembali lakban jika sudah ditempelkan. Tapi ingat, lakban hanya cocok untuk membersihkan pecahan kaca yang teksturnya sudah menyerupai debu saja, ya.  

4. Spons

4. Spons
via citizensoftech.podbean.com

Ingin mengambil pecahan kaca kecil, tapi khawatir terluka? Daripada menggunakan jari untuk mengambilnya, kamu bisa menggunakan bantuan spons untuk memungutnya. Tak perlu repot-repot, kamu bisa menggunakan spons cuci piring. Ambil spons cuci piring dan ambil pecahan kaca dengan perantaraan spons.

Selama ini, bagaimana caramu membersihkan pecahan kaca yang sulit untuk dijangkau? Manfaatkan saja benda-benda di rumahmu untuk membersihkannya. Dengan begitu, membersihkan pecahan kaca bisa jadi lebih mudah dan aman.

No Comments Yet

Comments are closed