Ternyata Begini Triknya Agar Blush On Tetap Tahan Lama Seharian

Girls, apakah kamu sering kesal karena makeup terutama blush on di pipi kamu hanya bertahan beberapa jam, terutama saat cuaca yang panas ini?

Blush memiliki peranan penting saat ingin menjadikan tampilan wajah terlihat fresh dalam sekejap. Nah, jika kamu termasuk golongan orang yang tampil dengan mengandalkan blush, berikut tips dan trik agar blush on di wajah kamu menempel dan tahan lebih tahan lama!

1. Pakai Pelembab (M­oisturizer)­

Mau Blush On di Wajah Kamu Bertahan Seharian? Ini Tipsnya

Kulit yang lembab adalah kunci utama agar make up kamu awet dan bertahan lama. Oleh karena itu, jangan sepelekan pemakaian moisturizer atau pelembap wajah untuk sehari-hari  ya, girls. Apapun jenis kulit kamu, hal ini harus dilakukan.

2. Gunakan Primer

Mau Blush On di Wajah Kamu Bertahan Seharian? Ini Tipsnya

Jangan lupa untuk menggunakan primer sebelum kamu menggunakan foundation. Makeup kamu, termasuk blush on akan bertahan lama meskipun berkeringat jika kamu menggunakan primer. Selain mempertegas warna kulit, primer juga memberi manfaat agar kulit tampak lebih halus dan pori-pori tersamarkan.

 3. Gunakan Alas Bedak

Mau Blush On di Wajah Kamu Bertahan Seharian? Ini TipsnyaTentunya gak cukup jika kamu hanya menggunakan pelembab saja, Girls. Pengaplikasian foundation juga termasuk hal yang penting untuk dilakukan. Selain itu, foundation juga bisa menciptakan tampilan permukaan kulit jadi lebih segar, sehingga warna blush jadi lebih mudah menyatu.


4. Lakukan Pengaplikasian Blush-on Berlapis

Mau Blush On di Wajah Kamu Bertahan Seharian? Ini Tipsnya

Hah, menggunakan blush dua lapis? Gak akan menor tuh? Eits, tunggu dulu.

Dua lapis disini maksudnya selain menggunakan powder blush, penggunaan jenis gel blush on juga sangat dianjurkan.

Yup! Untuk hasil yang maksimal Kamu bisa menggunakan gel blush on terlebih dulu sebelum menggunakan powder blush on adalah salah satu langkah mudah yang dapat membuat blush on menjadi lebih nyata dan bertahan lama.

5. Gunakan Setting Spray

Mau Blush On di Wajah Kamu Bertahan Seharian? Ini Tipsnya

Ini tahapan terakhir yang tak kalah penting. Menyemprotkan setting spray pada seluruh wajah ini berfungsi untuk mengontrol seluruh hasil makeup kamu. Semprotkan pada bagian wajah yang dirasa paling sering berminyak. Fungsi setting spray mirip seperti bedak, yaitu ‘mengunci’ blush dan makeup lainnya. Tentunya tak perlu lagi berulang kali melakukan touch-up pada wajah.

Nah itulah tips agar blush on pada riasan di wajah kamu bertahan lama, Girls. Siap tampil cantik dengan pipi merona sepanjang hari dong tentunya.

Qiqi Nur Indah Sari

Hi, Q! www.qiqinurindahsari.com

No Comments Yet

Comments are closed