Kamu Juga Bisa Tampil Stylish dan Percaya Diri Layaknya Fashionista dengan 5 Rahasia ini!

Pernahkah kamu melihat seorang wanita yang terlihat rapi dan modis, padahal pakaian yang mereka kenakan terbilang sederhana dan tidak jauh dari jenis pakaian yang kamu miliki? Mereka terlihat begitu menonjol di keramaian namun terlihat begitu subtle di saat bersamaan yang membuat kamu berpikir, “Kok bisa, ya?”. Sebenarnya, semua orang bisa memiliki “aura” tersebut dan tampil stylish layaknya fashionista. Kamu hanya perlu tahu dan mengikuti 5 rahasia tampil stylish penuh percaya diri ini, girls!

1. Never Dress for Others!

Via www.fuziv.com
Via www.fuziv.com

Aturan klasik namun tetap efektif yang masih berlaku hingga hari ini. Berpakaianlah seperti apa yang kamu inginkan, bukan yang orang lain inginkan. Kalau kamu merasa senang dan puas dengan penampilan yang kamu ciptakan, kamu tidak akan membiarkan seorangpun merusak kesenangan itu. Meskipun kombinasi yang kamu kenakan mungkin tidak selalu “cocok” dan beberapa tahun kemudian kamu menyadari kesalahan itu, setidaknya kamu telah belajar dan berhasil mengasah sensitivitas gaya berpakaian yang kamu suka. Klise tapi masih banyak orang yang belum sepenuhnya paham, just be yourself, girls!

2. Jangan Sembarangan Ikut-Ikutan Tren

Via blog.blackfashionmag.com
Via blog.blackfashionmag.com

Begitu banyaknya informasi mengenai tren terbaru mungkin membuat kamu sedikit kewalahan. Kamu harus memiliki filter untuk memilah gaya yang tepat untukmu atau tentukan beberapa tren yang kamu sukai untuk kamu adaptasi dengan kebutuhanmu, girls! Satu tips jitu untuk ikut serta dalam tren yang sedang populer tanpa menjadi korban mode adalah dengan memilih satu fashion item yang sedang hits dan kenakan bersama pakaian lain yang klasik dan cenderung netral. Intinya adalah keseimbangan.

3. Pastikan Ukuran Pakaianmu Pas

Via www.hijabina.com
Via www.hijabina.com

Detil yang sering luput dari perhatian banyak orang adalah ukuran pakaian. Bahkan hanya 1 cm dapat memengaruhi bagaimana sebuah pakaian menempel pada tubuh kamu. Kalau kamu pernah bertanya-tanya mengapa harga pakaian desainer terkenal bisa jauh lebih mahal dibandingkan dengan pakaian yang dijual di department store, salah satu faktornya adalah soal ukuran. Rancangan desainer akan disesuaikan sehingga pakaian seolah menjadi kulit kedua yang kamu miliki. Tapi kamu tidak perlu membelanjakan banyak uang untuk membeli pakaian desainer. Cukup temukan tukang jahit yang pas serta mengerti kamu dan temui mereka untuk menyesuaikan ukuran pakaianmu tepat di setiap sentimeternya. Mungkin terdengar tidak praktis dan kamu perlu mengeluarkan uang lebih, tapi pikirkan ini sebagai investasi jangka panjangmu, khususnya untuk pakaian-pakaian spesialmu, girls!

4. Nyaman dalam Berpakaian

Via www.curvygirlchic.com
Via www.curvygirlchic.com

Rasa tidak nyaman dalam mengenakan pakaian mungkin bisa kamu sembunyikan, tapi ekspresi wajah atau bahasa tubuhmu tidak. Ketika kamu merasakan sedikit keraguan pada pakaian yang akan kamu beli atau kenakan, katakan tidak! Maka dari itu berbelanjalah di saat kamu tidak terburu-buru. Pilihlah pakaian yang akan kamu kenakan di saat spesialmu besok sejak malam sebelumnya. Tidak ada salahnya untuk memberikan sedikit waktu lebih untuk memilih pakaian setiap paginya dibandingkan jika kamu harus memikirkan celana yang ternyata kekecilan di sepanjang harimu.

5. Karena Pakaianmu Juga Berharga

Via modemajeure.blogspot.com
Via modemajeure.blogspot.com

Simpan pakaian yang sudah kamu kenakan dengan baik. Jangan lempar begitu saja ke kasur, apalagi ke lantai. Perlakukan pakaianmu dengan perhatian karena bagaimana pun juga kamu membeli pakaianmu dengan hasil jerih payahmu. Rawatlah mereka setidaknya dengan menggantungnya atau cukup dilipat rapi. Dengan seluruh perhatian tersebut, pakaian kamu juga akan terlihat bagus dan tahan lebih lama.

Mudah bukan? Fashionista juga tetaplah seorang manusia yang tidak banyak berbeda dari orang kebanyakan. Kalau mereka bisa, kamu juga bisa tampil stylish dengan penuh percaya diri. Jangan lupa share ke teman-temanmu untuk berbagi energi positif, girls!

Ridwan Efendi

Jakarta

When there is food, there is me. I enjoy walking around the city. Oh, and also, coffee. Follow me on Instagram @fendibeau. I'll see you there.

No Comments Yet

Comments are closed